Info Komputer Online
Senin, 7 Juni 2003
Microsoft merilis Service Pack 4 untuk Windows 2000 yang membundel semua update dan patch untuk sistem operasi tersebut.
Selain itu, Microsoft juga mengupdate End User License Agreement (EULA) untuk Windows 2000 pada bagian privacy concerns. Lisensinya menyebutkan secara spesifik beberapa feature yang ada di Windows 2000, misalnya ada penjelasan fungsi mana yang akan mengkontak Microsoft dan secara otomatis melaporkan adanya permasalahan, jelas Bon O’Brien, group product manager dari Windows Server Division Microsoft.
"Yang kami lakukan adalah mengupdate EULA sehingga customer tahu bahwa mereka bisa menonaktifkan feature-feature yang mungkin tidak ingin mereka gunakan," tambahnya. "Ini masalah bagaimana menjadi sangat transparan dengan para customer sehingga mereka tahu apa yang bisa dilakukan produk kami," jelas O’Brien.
Service Pack 4 tidak mengusung feature baru untuk Windows 2000. Paket ini hanya menyertakan semua perbaikan sekuriti dan update driver yang dirilis sejak Microsoft mengedarkan Service Pack 3. Dan Service Pack 4 ditujukan untuk para customer yang belum mengaplikasikan semua update ketika update tersebut dirilis, tetapi ingin melakukan pemeliharaan berdasarkan jadwalnya sendiri.
Service Pack 4 sudah tersedia sejak hari Kamis lalu untuk produk Windows 2000 client dan server. User bisa mendownloadnya secara gratis dari situs Microsoft www.microsoft.com/windows2000/downloads/servicepacks/sp4/.